9 Jenis Tanaman Yang Bagus Untuk Membersihkan Udara Rekomendasi NASA


pixabay

Semakin tua umur bumi, semakin kita juga harus khawatir dengan keadaannya. Salah satunya adalah kualitas udara yang kita hirup. Sekarang ada banyak sekali teman-teman saya yang dengan sengaja membeli penyaring udara karena memang kualitas udara di Medan tidak bisa dibilang baik.  Peringkat ke 4 paling buruk didunia. Sampai ada teman saya yang bercanda, sebentar lagi bakalan jadi mutan semuanya deh yang ada di Medan.

http://waspada.co.id/medan/medan-duduki-peringkat-4-dunia-pencemaran-polusi-udara/

Penyebabnya banyak sih ya, mulai dari asap kendaraan, industri, gas buangan, bakaran sampah, kebakaran hutan dan masih banyak penyebab lainnya. Bulan lalu ketika kita ke Danau Toba, sempat lihat beberapa spot di atas bukit yang dibakar. Sedih banget liatnya. Lebih sedih karena kita tahu gak benar tapi gak bisa ngapa-ngapain. Mungkin kalaupun tidak bisa melakukan hal-hal besar, setidaknya kita bisa membantu bumi lebih bernafas lega dengan cara menanam beberapa jenis tanaman yang dianjurkan oleh NASA. Dengan tanaman-tanaman ini diharapkan bumi kita bisa lebih bernafas (demikian juga kita kan ya).

Mulai 1980-an, para ilmuwan NASA mempelajari potensi tanaman hias untuk memurnikan udara dalam stasiun ruang angkasa. Mereka menemukan bahwa beberapa jenis tanaman secara signifikan bisa lebih baik menghilangkan bahan kimia dan polutan berbahaya.

Beberapa jenis tanaman yang dianjurkan oleh NASA ternyata adalah tanaman-tanaman yang mudah kita temukan. Malahan beberapa sedang booming saat ini. Jadi gak mesti koq tanam pohon besar, yang penting kita menanam jenis yang benar.

01. Monstera Deliciosa

Pixabay

Saya pernah menuliskan tentang monstera disini  . 

Tanaman ini cantik dan sekarang sedang booming sekali di kalangan ibu-ibu untuk dijadikan tanaman rumah, penghias ruangan dan juga property photo. Ada beberapa jenis monsera dan semuanya cantik-cantik sekali. Saya sudah lama sekali suka tanaman ini tapi baru sekitar 1 tahunan punya 3 pot, sementara yang daunnya lebih lonjong (gak tau apa monstera juga) saya sudah punya sekitar 4 tahun. Sekarang malahan yang pipih karena ditanam di tanah sudah menjalar kemana-mana. Yang harus diperhatikan dari tanaman ini adalah jangan sampai dimakan oleh anak-anak atau binatang karena ada racunnya.

02. Aloe Vera

Pixabay

Aloe vera juga banyak jenisnya tapi semuanya bagus untuk membersihkan udara. Tanaman ini juga bisa dijadikan sebagai tanaman hias.

03. Snake Plant

Pinterest

Dulu saya gak suka banget tanaman ini, kayaknya jelek aja gitu haha. Soalnya berserakan kan ya dimana-mana keliatan, sekarang jadi sukaaaa banget. Ada satu pot kecil aja sih, sekarang di rumah. Mungkin harus tanam lebih banyak lagi.

04. Lili

Pixabay

Siapa yang gak suka tanaman ini 🙂 bunga ini cantik banget ya, sayangnya saya selalu gagal kalau tanam bebungaan. Selalunya mati hiks.

05. English Ivy

Science
Pixabay

Tanaman ini memang merambat dan saya jarang banget juga lihat di Medan. Mungkin harus tempat yang dingin?

06. Spider Plant Care

Plant Care Today

Aduh beneran saya baru tahu nama tanaman ini spider plant hahaha. Jadi kita tanam ini karena lucu aja kalau ditarok di meja, sekarang malah digantung di halaman belakang rumah beberapa pot. Baru tahu juga kalau tanaman ini bisa membersihkan udara. Yipeeee

07. Gerbera Daisy

Pixabay

Duh kalau bebungaan, nyeraahhh haha. Saya sukanya beli bunga potongnya aja kalau ini. Seikat 15-20 ribu kalau di pasar. Di Berastagi bisa dijumpai ladang-ladang bunga daisi ini.

08. Dragon Tree

Lucu ya, tapi belum pernah lihat langsung sih tanaman ini kayaknya 🙂

09. Bamboo

Sewaktu saya kecil, kita tinggal di rumah yang persis disebelahnya itu pohon-pohon bambu besar. Bambu betung kalau gak salah. Biasanya kita suka main dibawah pohon tersebut, dan terkadang suka nemu ular haha. Makanya ya, saya benci banget sama binatang melata karena mereka kayak sembunyi-sembunyi trus ngagetin gitu loh.

Sekarang kayaknya bambu banyak dijadikan pagar rumah. Bambu hidup loh. Ternyata pohon ini juga bagus banget untuk dijadikan sebagai tanaman pembersih udara selain dijadikan makanan hahaha.

9 Tanaman ini diklaim paling efektif untuk mengurangi polusi udara. Tanaman lain termasuk monstera juga dianggap bisa menghilangkan polutan karsinogenik seperti benzena, trichloroethylene, dan formaldehida dari udara.

Selain itu, dalam penelitiannya, NASA juga menyebutkan bahwa untuk hasil maksimal ada syarat jarak peletakan antar tanaman. NASA menyarankan setidaknya ada 1 tanaman per 9 meter persegi ruangan. Jadi mesti rajin-rajin tanam tanaman deh 🙂

Ada yang sudah punya tanaman/bunga dari 9 jenis diatas? kalau belum, yuk mulai tanam.

15 comments

  1. Aku ada thu si Monstera, Ivy, spider, sm mother in law tongue dan aloe vera. Aloe vera aku taro diluar tapinya. Kl di Ind, Monstera murah kali ya Non?

  2. “Sayaaaaang . . . Coba baca artikel ini, sepertinya bagus untuk nambah koleksi tanaman kamu…” 😍
    “Sayang, kamu dimana? Kamu denger aku gak sih?”
    “Sayang . . .”

    Oh ya aku lupa, kamu hanya ada didalam khayalan aku… 😭

  3. Jgn sekali2 deh pake bambu buat perkarangan rumah, akarnya sungguh jahat dan ga bakal abis2 biar pohonnya udah ditebang jg, abis makanin tembok2 dan menjalar kemana2..

  4. Ak jua dulu kurang suka snake plant kalau di sini disebutnya lida mertua.. Tumbuh Banyak d kuburan haha tapi yg warna kuning ternyata kalau d tarok dalam ruangan bagus juga 😄

Leave a Reply

Fill in your details below or click an icon to log in:

WordPress.com Logo

You are commenting using your WordPress.com account. Log Out /  Change )

Facebook photo

You are commenting using your Facebook account. Log Out /  Change )

Connecting to %s