Sebenarnya terbuat dari apakah saya ?
Air mata mungkin
Karena sering sekali saya tidak bisa
Menghentikan air mata
Seperti kali ini
Ketika dia mengatakan akan pergi
Air mata saya tidak berhenti bercucuran
Setiap kali saya mengatakan “ hey berhentilah…saya capek”
Maka dia akan mengucur lebih deras
Maafkan saya
Jika hutanmu banjir karena itu
( setelah 3 hari putus )
